"Gerhana Matahari Total 9 Maret 2016, Mulai Dilirik Perusahaann Nasional dan Internasional Menjadi Ajang Wisata Astronomi"
Fenomena astronomi langka akan melintasi wilayah Indonesia pada tanggal 9 Maret 2016, meskipun masih lama 1,3 tahun lagi tapi perlu disiapkan dari sekarang mempromosikan Indonesia sebagai destinasi wisata Astronomi bagi orang dalam maupun mancanegara, dan juga mempromosikan astronomi pada masyarakat khususnya anak-anak. Dan rencananya tahun 2015 akan menjadi ajang promosi Gerhana Matahari Total di Indonesia.
Wilayah yang beruntung dilewati garis totalnya adalah Pulai Pagai Selatan, Muko-Muko, Lubuk Linggau, Prabumulih, Sikayu, Palembang, Kepulauan Bangka-Belitung, Pangkalan Buun, Sampit, Palangka Raya, Barito, Buntok, Amuntai, Balikpapan, Tanjung Tabalong, Tanah Grogot, Palu, Donggala, Poso, Pangimana, Kalora, Sigi, Panggai, Ampana Tete, Luwuk, Pulau Banggai, Ternate, Tidore, Sofifi, dan Maba, dan daerah disekitar yang saya sebutkan tadi kemungkinan juga total.
Untuk selain wilayah diluar tersebut tidak perlu kecewa karena seluruh wilayah Indonesia bisa menykasikan Gerhana Matahari Sebagiannya dengan intensitas cukup tinggi, dan tidak akan terlihat gelap seperti daerah yang dilintasi jalur totalnya mungkin hanya sedikit samar-samar atau mendung meskipun cuaca cukup cerah. Dan beruntunglah kalian yang tinggal di jalur total karena bisa menyaksikan keindahan matahari tetutup semua oleh bulan, dan bagi yang ingin melihat sensasi kegelapan total harus berkunjung ke daerah jalur totalnya.
Dalam Seminar Nasional "Discover Indonesia's Solar Eclipse 2016", Selasa (16/12/2014), Pacific Asia Travel Association (PATA), pemerintah daerah Palu, perwakilan hotel, serta perwakilan PT Pelni membahas sejumlah kemungkinan menguangkan fenomena gerhana itu. Berikut perusahaan-perusahaan yang akan menjadikan ajang wisata astronomi Gerhana Matahari Total 9 Maret 2016:
Agen Dalam Negeri
1> Hotel-Hotel di Palu Sulawesi Tengah sudah Full Booking
khususnya untuk negara "Seperti Jepang booking 55 kamar, dari Amerika booking 260 kamar. Inggris sekitar 75-100 kamar," ungkap Sekretaris Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Palu, Bambang Nugraha.
khususnya untuk negara "Seperti Jepang booking 55 kamar, dari Amerika booking 260 kamar. Inggris sekitar 75-100 kamar," ungkap Sekretaris Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Palu, Bambang Nugraha.
2> PT. PELNI (Pelayaran Nasional Indonesia) berencana menggalakan tur gerhana berkeliling Indonesia menggunakan kapal ukuran besar, dan menuju rute-rute daerah yang dilintasi garis Total.
3> Pemerintah Bangka-Belitung juga tengah mempersiapkan wisata Gerhana Matahari Total disana sebagai pengamatan strategis.
Agen Luar Negeri:
1> Kapal-Kapal Pesiar dari luar negeri akan ke Indonesia untuk melihat GMT seperti Orion Cruise milik (National Geographic), Caledonian Cruise, Coral Princess Cruise dan Peter Deilmaaan Cruise. Daerah yang dipilih menjadi start antara lain Banda Aceh dan Kumai di Kalimantan Tengah, lalu berlayar menuju Selat Makasar hingga ke Pulau Halmahera.
2> Biro perjalanan luar negeri yang sudah menyiapkan tur GMT ke Indonesia, Salah satu tur digelar dengan Holland America Line's Volendam bersama tim dari majalah Sky & Telecope. Tur dengan durasi waktu dari 1- 17 Maret 2016 itu dibanderol dengan harga antara 1.999 - 9.499 dollar AS.
3> Agen Wisata di Australia, Singapura, dan Malaysia juga banyak menggalakkan wisata Gerhana Matahari Total, dan akan mengunjungi berbagai macam tempat di Indonesia
Dan masih banyak agen-agen lain yang melakukan perjalanan ke Indonesia, ini mengingatkan fenomena serupa tahun 1983 dimana banyak turis dari mancanegara datang ke Indonesia untuk menyaksikan Gerhana Matahari Total. Ini sangat penting untuk dipromosikan dimana Gerhana Matahari Total baru akan berulang lagi di Indonesia tanggal 20 April 2042.
0 komentar:
Posting Komentar